Sholat Ghaib dan Do’a Bersama untuk Pak Habibie

SD Islam Bustanul’Ulum Gunung Batin Baru, www.sditbuguba.sch.id
Indonesia kembali berduka telah kehilangan lagi satu putra terbaik bangsa, Prof. Dr.Ing. H. Bacharuddin Jusuf Habibie, Presiden Republik Indonesia yang ke-3.  Oleh karenanya Keluarga Besar SD Islam Bustanul ‘Ulum Gunung Batin Baru pagi hari ini menyelenggarakan Sholat Ghaib dan Do’a Bersama untuk jenazah beliau.  Sholat Ghaib diimami oleh Ustadz Imam Machmudi, S.Pd.I yang diikuti oleh seluruh dewan guru dan peserta didik SD Islam Bustanul ‘Ulum Gunung Batin Baru.
 



Sebelum pelaksanaan sholat ghaib, dalam arahannya kepala sekolah (Hi. Gunawan Subiyanto, S.Pd.) memaparkan kepada peserta didiknya bahwa betapa banyak keteladanan kebaikan yang bisa contoh dari sosok Pak Habibie semasa hidupnya.  Beliau (Pak Habibie) adalah sosok pemimpin yang sangat luar biasa dalam memimpin bangsa dan negara Indonesia. Menyatu dalam diri beliau: kecerdasan, keshalihan dan kesantunan. Beliau adalah orang yang cerdas dan rajin beribadah, orang yang kaya dan pemurah yang menyumbangkan hartanya untuk kecerdasan anak bangsa melalui The Habibie Center, sebuah yayasan yang misinya menciptakan masyarakat demokratis yang menjunjung tinggi hak asasi manusia serta untuk memajukan pengelolaan sumber daya manusia dan usaha sosialiasi teknologi.
Terima kasih Pak Habibie... engkau telah mengajarkan kepada kami banyak kebaikan, keteladanan, keilmuan, kebersahajaan, ketangguhan dalam menghadapi ujian.  Semoga ruhmu disemayamkan ditempat yang mulia di sisiNya.  Aamiin Yaa Rabbal ‘Aalamiin...   


5 komentar: